[Aceh, Gema Sumatra]. Arema FC memastikan diri melaju ke semifinal Piala Presiden 2024 setelah meraih kemenangan gemilang 5-0 atas Madura United.
Pertandingan yang berlangsung di Stadion Kapten I Wayan Dpta ini menyaksikan dominasi penuh dari tim Singo Edan sejak awal hingga akhir laga.
10 menit pertama, Arema FC tampil lebih dominan dan menciptakan beberapa peluang berbahaya di depan gawang Madura United. Namun, penyelesaian akhir yang kurang tepat membuat mereka gagal mencetak gol awal.
Keunggulan Arema FC akhirnya datang pada menit ke-22 melalui gol pertama Dalberto Luan.
Kesalahan penjaga gawang Madura United, Yusron, yang gagal menangkap bola dengan baik,
memanfaatkan dengan sempurna oleh Dalberto yang mencuri bola dan mencetak gol ke gawang yang kosong.
Gol pertama ini membuat pertandingan semakin seru dengan kedua tim meningkatkan intensitas serangan mereka.
Di masa injury time babak pertama, Arema FC kembali menambah keunggulan melalui gol kedua Dalberto Luan yang memanfaatkan umpan dari Wilian Da Silva.
Memasuki babak kedua, Madura United mencoba untuk bangkit dan mengejar ketertinggalan.
Namun, upaya mereka selalu gagal karena solidnya pertahanan Arema FC. Sebaliknya, Arema FC terus melancarkan serangan balik berbahaya.
Pada menit ke-73, Arema FC memperbesar keunggulan menjadi 3-0 melalui gol spektakuler dari Wilian Da Silva.
Tidak puas dengan keunggulan tiga gol, Arema FC terus menekan. Pada menit ke-90, Dedik Setiawan menambah gol keempat Arema FC setelah menerima umpan silang dari Muhammad Rafli.
Dua menit kemudian, Flabio Soares mencetak gol kelima setelah memanfaatkan kesalahan penjaga gawang Madura United dalam mengantisipasi umpan silang.
Skor 5-0 menutup pertandingan ini dengan kemenangan besar bagi Arema FC.
Dengan semangat dan performa seperti ini, Arema FC memiliki peluang besar untuk meraih gelar juara di Piala Presiden 2024.
Ikuti Update Berita Terkini Gema Sumatra di: Google News